Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Jalannya Pertandingan
Liverpool tampil dengan diperkuat dua pemain intinya, Virgil van Dijk dan Fabinho.
Duel melawan Leicester juga menjadi laga yang istimewa bagi Virgil van Dijk karena sang pemain berhasil menembus 150 penampilan bersama Liverpool.
Selepas peluit babak pertama dibunyikan, Liverpool langsung mencoba memegang kendali permainan.
Dalam lima menit pertama justru Liverpool yang mendapat tekanan dari Leicester City.
Schmeichel y el travesaño le imposibilitaron el gol a Mohamed Salah. Por ahora, Leicester y Liverpool igualan 0-0.pic.twitter.com/Y81kEa88RO
— Facu Román ⚽️???? (@_facuu_roman) December 28, 2021
Liverpool lantas sempat mengancam melalui sepakan first time Jordan Henderson pada menit ke-7 dari luar kotak penalti.
Akan tetapi, tendangan dari Jordan Henderson masih melambung di atas mistar gawang Leicester.
Pada menit ke-16, Liverpool mendapat hadiah penalti setelah Mohamed Salah dijatuhkan oleh Wilfried Ndidi di dalam kotak terlarang.
Tanpa ragu wasit Michael Oliver langsung menunjuk titik putih, tetapi Mohamed Salah, yang maju sebagai eksekutor, justru gagal menjalankan tugasnya.
Baca Juga: Status di Juventus Masih Absurd, Paulo Dybala Terancam Pergi Sebagai Pemain Gratis