Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lika-Liku Sepak Bola Indonesia hingga Timnas Indonesia Melesat ke Final Piala AFF 2020

By Wila Wildayanti - Rabu, 29 Desember 2021 | 18:45 WIB
Pemain timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam (kiri), Egy Maulana Vikri (Tengah), dan Witan Sulaeman (kanan) merayakan gol ke gawang Singapura.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Sumber Gol Ada di Mana-mana, Timnas Indonesia Pecahkan Rekor

Tak hanya di fase grup, timnas Indonesia menunjukkan titik balik luar biasa saat menghadapi Singapura di semifinal.

Dalam dua leg timnas Indonesia menyelesaikan semifinal penuh dengan dramatis.

Pada leg pertama timnas ditahan imbang 1-1, tetapi leg kedua mereka menuntaskan kompetisi dengan 4-2.

Baca Juga: Tahu Kualitas Timnas Indonesia, Gelandang Thailand Bertekad Juarai Piala AFF 2020

Sehingga timnas menang agregat 5-3 atas Singapura dan layak menuju final Piala AFF.

Untuk perjuangan timnas di Piala AFF 2020 ini pun menjadi perjuangan keenam mereka di final.

Sebelumnya timnas telah lolos ke final Piala AFF selama lima kali dari tahun 2000, 2002, 2004, 2010, dan 2016.

Baca Juga: Pelatih Dewa United Minta Semua Pemain Lupakan Kekalahan dan Berjuang Kalahkan PSIM 

Kali ini perjuangan keenam timnas Indonesia di final Piala AFF 2020, akahkan tim asuhan Shin Tae-yong mampu menunjukkan kebangkitan sepak bola Indonesia tahun ini.

Perjuangan di final Piala AFF akan dimulai timnas Indonesia dengan melawan Thailand di Stadion Nasional, Singapura, Rabu (29/12/2021).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P