Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ambisi Valentino Rossi Jadi Pembalap Abadi dan Noda Hitam di Ujung Karier

By Agung Kurniawan - Jumat, 31 Desember 2021 | 20:00 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, pada hari pertama MotoGP San Marino 2021 di Sirkuit Misano, Jumat (17/9/2021). (MOTOGP.COM)

MOTOGP.COM
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, berpose di depan lukisannya pada konferensi pers khusus jelang pensiun di Valencia, Spanyol, Kamis (11/11/2021).

Walau mengalami penurunan performa yang cukup signifikan, pria Italia itu tak mundur dan terus berambisi lagi dan lagi.

Karena hasrat balap yang masih menggebu itulah, tak sedikit pihak yang menyebut Valentino Rossi sebagai pembalap abadi.

Ambisi itu terus terjaga hingga musim 2020, di mana pria yang kini berusia 42 tahun itu tiba di persimpangan.

Baca Juga: Francesco Bagnaia Tegaskan Berbeda dari Casey Stoner, tetapi Punya Satu Kemiripan

Tim pabrikan Yamaha memutuskan untuk 'memutasi' Valentino Rossi ke tim satelit mereka, Petronas Yamaha SRT pada musim 2021.

Bersama Petronas Yamaha SRT, rapor pemilik nomor 46 itu kian menyedihkan di mana dia tak mampu bersaing bahkan untuk masuk 10 besar.

Hasil terbaik yang mampu diraih Valentino Rossi pada musim 2021 adalah finis di posisi kedelapan dalam GP Austria.

Valentino Rossi sejatinya masih berambisi untuk melanjutkan kariernya jika meraih hasil yang berbeda.

Baca Juga: Cerita Menyedihkan Jorge Lorenzo sebelum Diselamatkan Honda