Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dari total 26 pertandingan Liga Inggris yang berlangsung pada Januari sejak 2015-2016, Liverpool besutan Klopp cuma memenangi 13 alias hanya separuhnya.
Sekarang jelas ada ketakutan horor Januari akan kembali menghampiri Liverpool.
Pasalnya, Si Merah sedang mengalami penurunan performa setelah sempat menang 6 kali beruntun di Liga Inggris.
Baca Juga: Liverpool Dihantui Wabah COVID-19, Juergen Klopp Yakin Laga versus Chelsea Tetap Jalan
Liverpool tidak pernah menang dalam dua laga terakhir di mana mereka ditahan Tottenham 2-2 dan kalah 0-1 dari Leicester City.
Padahal, pada Minggu (2/1/2022), Liverpool harus berhadapan dengan salah satu pesaing utama dalam perebutan gelar juara, yakni Chelsea.
Jadwal padat juga dihadapi Liverpool selama Januari.
Selain Chelsea, Brentford (16/1/2022), dan Crystal Palace (23/1/2022), Liverpool juga tampil di babak semifinal Piala Liga Inggris melawan Arsenal (6 dan 13/1/2022) serta babak ketiga Piala FA menghadapi Shrewsbury (8/1/2022).