Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sial bagi Lukaku, balasan yang ia dapatkan ternyata tidak semanis ucapan yang ia keluarkan.
Spanduk yang dipasang suporter Inter Milan di Stadion San Siro langsung menunjukkan ketidakramahan mereka.
Baca Juga: Meski Kangen Lautaro Martinez, Romelu Lukaku Minta Tak Susul ke Chelsea
"It doesn't matter who runs away in the rain. It counts who stays in the storm! Bye, Romelu."
— ESPN FC (@ESPNFC) December 31, 2021
Inter fans have put this banner up outside the San Siro after the Chelsea striker hinted at wanting to return pic.twitter.com/lTBOfblLf1
“Tidak peduli siapa yang berlari menjauh saat hujan, yang berharga adalah yang masih bertahan di tengah badai. Selamat tinggal, Romelu,” tulis suporter Inter Milan dalam spanduk tersebut.
Lukaku memang memutuskan meninggalkan Inter Milan pada awal musim 2021-2022.
Selama dua musim membela klub berjulukan Nerazzurri tersebut, Lukaku dipercaya tampil dalam 95 laga dan mencetak 64 gol.
Penyerang asal Belgia tersebut juga mengantar Inter Milan menjuarai Liga Italia pada musim lalu.