Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Piatek sendiri belum memutuskan masa depannya.
Dirinya sedang mempertimbangkan tawaran dari mantan klubnya itu sembari agar bisa menemukan bentuk permainan terbaiknya.
Baca Juga: Pernah Tawarkan Jasa ke Barcelona, Yaya Toure Kini Komentari Penunjukan Xavi Hernandez
Jika Piatek sepakat untuk kembali ke pelukan Genoa, maka hanya butuh dua tahun bagi sang bomber untuk mencicipi Bundesliga.
Pada musim 2021-2022, penyerang kelahiran Dzierżoniów tersebut baru mencetak sebiji gol buat Hertha di Bundesliga.
Cedera engkel pada awal musim sempat menghambat penampilannya di Liga Jerman.
Adapun opsi sebagai pemain pinjaman pada Januari 2022 dengan kembali ke Genoa bisa menjadi jalan terbaik bagi Piatek.
Baca Juga: Komplikasi Transfer Alvaro Morata ke Barcelona, 3 Klub Besar Ikut Pusing
Genoa adalah klub di mana dirinya mulai mendapatkan panggung di Liga Italia.
Apalagi Genoa sekarang dilatih oleh eks penyerang legendaris AC Milan, Andriy Shevchenko.
Piatek dapat menimba ilmu dari Andriy Shevchenko yang sukses mencetak 175 gol dari 322 penampilan bersama AC Milan.
Kehadiran Piatek juga diharapkan bisa mendongkrak posisi Genoa yang saat ini masih berkubang di zona degradasi.
I Rossoblu tengah berjuang di Liga Italia musim ini lantaran tertahan di peringkat ke-18 dengan perolehan 11 poin dari 19 pertandingan.