Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Adanya Pelatih Anyar Buat Persipura Buta Kekuatan Persela Lamongan

By Arif Setiawan - Rabu, 5 Januari 2022 | 13:45 WIB
Ilustrasi Liga 1 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Alvredo Vera memilih mempersiapkan skuadnya dengan maksimal ketimbang memikirkan kekuatan sang calon lawan.

Baca Juga: Christian Eriksen Siap Kembali, antara Reuni dengan Antonio Conte atau Balik ke Belanda

"Ya mungkin kita tidak bisa tahu terlalu banyak karena (Persela) ada pelatih baru," kata Alfredo Vera dalam jumpa pers virtual yang turut dihadiri BolaSport.com, Rabu (5/1/2022).

"Kita lebih fokus ke apa yang kita lakukan," ujarnya.

Lebih lanjut, Alfredo Vera juga menanggapi terkait hadirnya Jose Wilkson di lini depan Persela.

Sebagai informasi, pada putaran kedua Liga 1 2021-2022 Persela dipastikan diperkuat Jose Wilkson yang dipinjam dari Persebaya.

Baca Juga: Ryuji Utomo Tak Masuk dalam Daftar Pemain Persija yang Dibawa ke Bali, Angelo Alessio Kasih Penjelasan

Alfredo Vera menilai kehadiran Jose Wilkson memang patut diwaspadai.

Namun pelatih asal Argentina itu menegaskan pemain Persela lainnya juga tak bisa dianggap remeh.

"Waspada, sama maksimalkan defence kita untuk bisa jaga bukan cuma dia (Jose Wilkson) yang lain juga," ucap Alfredo Vera.