Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sangar pada Tahun Lalu, Kamaru Usman Pantas Jadi Fighter of the Year 2021

By Fauzi Handoko Arif - Rabu, 5 Januari 2022 | 14:43 WIB
Juara kelas welter UFC, Kamaru Usman, saat sesi timbang badan pada ajang UFC 261, Jumat (23/4/2021). (TWITTER.COM/UFC)

Adapun Usman telah mengamankan sabuknya dalam lima kali pertarungan perebutan gelar.

Melihat pencapaian Usman tersebut, Henry Cejudo merasa yakin temannya pantas menyandang penghargaan Fighter of the Year 2021.

Hal itu diucapkan Henry Cejudo ketika berbicara pada program The Triple C & Schmo Show.

"Saya tidak akan memberikannya kepada yang lain, kecuali The Nigerian Nightmare (julukan Kamaru Usman)," kata Henry Cejudo, dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda.

"Orang ini cukup banyak mengalahkan para pesaing nomer 1, nomer 2."

"Maksud saya, orang ini telah meratakan seluruh divisi dengan berat 170 pon. Anda harus memberikannya kepada raja pound-for-pound," tambahnya.

Usman mendapat keuntungan setelah Jon Jones tidak aktif bertarung pada 2021.

Hal itu menyebabkan Usman sekarang berdiri di peringkat pertama dalam ranking UFC pound-for-pound.

Baca Juga: Jadwal & Daftar Tim IBL 2022, Salah Satunya Milik Raffi Ahmad