Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, hingga tambahan waktu satu diberikan tak juga ada gol tercipta.
Sehingga babak pertama diakhiri dengan skor 1-1 antara Persebaya vs Bali United.
Babak Kedua
Memasuki babak kedua, Persebaya terlihat memimpin pertandingan lebih dulu dengan membangun serangan melalui Taisei Marukawa.
Tetapi, serangan Persebaya mampu dipatahkan dengan mudah oleh para pemain lini belakang Bali United.
Dalam empat menit babak kedua, bola dikuasai Persebaya dengan bagus tetapi Arif Satria dkk cukup kesulitan membobol gawang Wawan Hendrawan.
Bali United pun tak tinggal diam dan mencoba mengobrak-abrik pertahanan Persebaya.
Sayangnya, duel bagus Ilija Spasojevic dan Stefano Lilipaly belum juga menghasilkan gol.
Fano bahkan yang sudah tepat berada di kotak penalti Persebaya mampu dipatahkan begitu saja bolenya oleh Syaifuddin.