Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tak perlu waktu lama, Sergio Busquets dkk berhasil berbalik unggul pada menit ke-69.
Kali ini, penyerang muda jebolan La Masia, Ferran Jutgla, menjadi aktor utama gol kedua Barcelona.
Jutgla sukses mempecundangi Razak dan membuat Barcelona menang 2-1 atas Linares.
Dengan kemenangan tersebut, Barcelona berhasil lolos dari 'maut' dan akan berlaga di babak 16 besar Copa del Rey 2021-2022.
Late in the game, score is tied ...
give it to @JutglaFerran ???? pic.twitter.com/lYcxQ39ytX
— FC Barcelona (@FCBarcelona) January 5, 2022
Di laga lain, rival abadi Barcelona, Real Madrid, tengah menjalankan misi balas dendam dengan menghadapi Alcoyano.
Baca Juga: 2 Hal yang Buat David Alaba Sulit Adaptasi saat Gabung Real Madrid
Dalam laga itu, Real Madrid bertindak sebagai tim tamu dengan bertandang ke kandang Alcoyano di Campo Municipal El Collao, Rabu (5/1/2022) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.
Musim lalu, Real Madrid pernah dibuat malu takluk dari Alcoyano dengan skor tipis 1-2 lewat babak perpanjangan waktu.
Oleh karena itu, Los Blancos mengusung misi balas dendam dalam lawatan mereka ke kandang tim divisi 3 Liga Spanyol itu.