Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persija Jakarta untuk sementara menempati peringkat kedelapan dengan koleksi 25 poin.
Dari 17 pertandingan, Marko Simic dkk mencatatkan enam kemenangan, tujuh kali imbang, dan empat kekalahan.
Baca Juga: Penilaian Jujur Pelatih Persebaya Surabaya soal Kondisi Ruang Ganti: Sempit dan Panas
"Paling utama tim ini bisa bermain lebih baik dan memperbaiki posisi klasemen," ucap pelatih asal Italia itu.
"Dengan memenangkan setiap pertandingan."
"Seperti diketahui Persija Jakarta tim besar yang harus selalu mencapai kemenangan."
"Dan berada di tempat seharusnya," sambung Angelo Alessio dalam sesi jumpa pers.
Pada pekan ke-18 Liga 1, Persija Jakarta dijadwalkan berjumpa PSIS Semarang
di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (6/1/2022).