Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Langkah 4 Tim Pabrikan Bersaing Menyongsong Musim MotoGP 2022

By Wahid Fahrur Annas - Senin, 10 Januari 2022 | 09:30 WIB
Para pembalap MotoGP berpose menjelang seri pembuka MotoGP 2021 di Sirkuit Losail, Doha, Qatar, 25 Maret 2021. (TWITTER.COM/MOTOGP)

Baca Juga: Bakal Nonton MotoGP Lagi, Danilo Petrucci Jagokan Penggusurnya pada Musim 2022

“Saya pikir kuncinya adalah mencoba mempertahankan keunggulan. Terkadang perlu melakukan langkah besar ke depan, tetapi hal itu bisa merusak keseimbangan motor,” jelasnya.

Jarvis menjelaskan tidak ada perubahan besar yang dilakukan namun hanya memperbaiki kelemahan yang dimiliki.

“Fokus yang jelas pada bidang kinerja mesin dan kecepatan tertinggi. Hal ini dapat terjadi dengan kombinasi mesin, aerodinamika, dan elektronik,” terangnya.

Selanjutnya, ada tim Suzuki yang merupakan kekuatan ketiga di belakang Ducati dan Yamaha selama musim 2021.

Baca Juga: Risiko Tinggi Bikin Valentino Rossi Ogah Pensiun di Tim Sendiri

Manajer Tim Suzuki, Shinichi Sahara, menyebut kinerja yang dilakukan selama musim 2021 tidak terlalu baik dibandingkan musim sebelumnya.

“Tetapi, kami memiliki beberapa ide yang harus dikerjakan demi meningkatkan kinerja untuk musim baru,” kata Sahara.

Sementara itu, Honda  sedang memiliki krisis setelah pembalap andalannya, Marc Marquez, absen lama karena mengalami cedera.

Manajer Tim Honda, Alberto Puig, menyebut meningkatkan kinerja motor akhir-akhir ini tidak begitu mudah. Dibutuhkan langkah-langkah detail di semua bidang.