Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alasan Elkan Baggott Lebih Pilih Indonesia Ketimbang Inggris dan Thailand

By Arif Setiawan - Senin, 10 Januari 2022 | 18:00 WIB
Elkan Baggott (kanan) sedang melakukan pemanasan dalam pemusatan latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 10 November 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Baca Juga: Demi Kembali Bersaing di Papan Atas Liga Inggris, Arsenal Harus Bikin Eks Liverpool Berkhianat

"Semua berasal dari sana (Indonesia) dan saya ingin mewakili mereka dan negara saya," ujarnya.

Sementara itu, debut Elkan Baggott bersama timnas Indonesia sendiri terjadi pada tanggal 16 November 2021.

Tepatnya yakni dalam laga uji coba yang mempertemukan timnas Indonesia dengan Afghanistan.

Baca Juga: 3 Pemain Bintang Persib Bandung Kena Larangan Bermain Lawan Bali United, Ada Apa?

Kala itu, Elkan Baggott bermain selama 70 menit.

Sayang, pertandingan perdana Elkan Baggott tak berbuah kemenangan karena timnas Indonesia harus menyerah dari Afganistan dengan skor 0-1.

Elkan Baggott kembali membela timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2020 pada bulan Desember 2021.

Baca Juga: Kesuksesan Mantan Manajer Valentino Rossi Inspirasi Bos Baru KTM

Secara total, pemain berposisi sebagai bek tersebut bermain dalam lima laga pada ajang yang terlaksana di Singapura itu.