Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Bobol Gawang Liverpool dan Tiru Selebrasi Cristiano Ronaldo, Daniel Udoh Siap Diusir dari Rumah
Sebelumnya, McTominay juga telah mencetak sebiji gol saat Manchester United menekuk Burnley 3-1 di pekan ke-20 Liga Inggris 2021-2022, (30/12/2021).
Juru taktik asal Jerman itu pun percaya bahwa performa McTominay bakal terus berkembang dan berpeluang menjadi kapten tim di masa mendatang.
"Dia adalah pemain dari akademi, energinya luar biasa," kata Rangnick dikutip BolaSport.com dari Manchester Evening News.
"Dia sekarang juga mulai rajin mencetak gol dan juga dengan beberapa keterampilan kepemimpinan."
"Saya tidak akan terkejut jika dalam beberapa tahun dia akan menjadi kapten tim ini," ujar Rangnick menambahkan.
Manchester United sendiri kini tercatat telah delapan musim beruntun mencapai babak keempat di ajang Piala FA.
Baca Juga: Kompatriot Lionel Messi Beberkan Rahasia Cetak Gol dari Tengah Lapangan ke Gawang Villarreal
The Red Devils terakhir kali kalah di babak ketiga Piala FA adalah pada musim 2013-2014.