Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Sabah FC menerima permohonan dari satu klub Serbia lewat seorang agen untuk melepas Saddil namun permintaan itu ditolak karena klub mau dia secara gratis tanpa biaya transfer," kata pengurus Sabah FC, Marzuki Nasir.
Lebih lanjut, Sabah FC juga merasa masih membutuhkan Saddil untuk mengarungi Liga Malaysia.
"Kita tidak boleh menerima tawaran tersebut karena kehabisan waktu untuk mencari pemain pengganti kuota ASEAN yang memang tidak mudah," ujarnya.
"Jika kontrak masih ada, proses perpindahan tidak boleh dilakukan secara gratis karena perlu ada biaya transfer dalam industri sepak bola profesional," imbuhnya.
Sabah FC mengonfirmasi bila Saddil sudah sembuh dari cedera dan akan bergabung ke latihan pada 13 Januari 2022.
"Saddil mengesahkan sendiri status itu dan akan berkomitmen bersama Sabah FC," ungkap Marzuki Nasir.
"Juga akan bergabung dengan camp latihan pada 13 Januari 2022 setelah menjalani karantina mandiri di Kuala Lumpur," tambahnya.
Baca Juga: Samsul Arif Menggila Lawan Persikabo: Dari Hattrick hingga Aksi Bertahan Tuai Pujian