Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Jakarta Minat Rekrut Saddil Ramdani dari Sabah FC, Terbongkar Biaya Transfer yang Ditolak Bepe, Capai Miliaran Rupiah!

By Metta Rahma Melati - Sabtu, 15 Januari 2022 | 18:05 WIB
Pemain Sabah FC, Saddil Ramdani saat melawan Terengganu FC dalam lanjutan Liga Super Malaysia 2021 (MFL)

"Sabah FC menerima permohonan dari satu klub Serbia lewat seorang agen untuk melepas Saddil namun permintaan itu ditolak karena klub mau dia secara gratis tanpa biaya transfer," kata pengurus Sabah FC, Marzuki Nasir.

"Kita tidak boleh menerima tawaran tersebut karena kehabisan waktu untuk mencari pemain pengganti kuota ASEAN yang memang tidak mudah."

"Jika kontrak masih ada, proses perpindahan tidak boleh dilakukan secara gratis karena perlu ada biaya transfer dalam industri sepak bola profesional," imbuhnya.

Saddil Ramdani pun mengaku kecewa kegagalannya berpindah klub.

Ia mengatakan bahwa ada perjanjian dalam kontrak di mana Sabah FC harus melepasnya secara gratis jika ia mendapatkan tawaran dari klub Eropa, Jepang, atau Korea Selatan.

Baca Juga: Meski Banyak Catatan, Liga 1 Dorong Kebangkitan Ekonomi Pulau Bali

Perjanjian tersebut disepakati sebelum Saddil meneken tambahan durasi kontrak satu tahun lagi bersama Sabah FC.

Kontrak Saddil Ramdani di Sabah FC berakhir pada Desember 2021.

Akan tetapi pada Juni 2021, Sabah FC memperpanjang kontrak dan saat itu tidak ada kesepakatan soal perjanjian untuk melepas ke klub Eropa, Jepang, atau Korea Selatan.

"Jadi perjanjian awalnya itu saya, coach Kurniawan Dwi Yulianto, dan Sabah FC telah sepakat. Sebelumnya Sabah FC menyerahkan kontrak tambahan dan kami baca semuanya. Setelah berkomunikasi dengan coach Kurniawan, saya ingin menambahkan kata-kata di kontrak tersebut bahwa apabila ada tim Eropa, Jepang, dan Korea Selatan, Sabah FC mau melepas saya secara gratis," ujar Saddil dalam wawancara dengan BolaSport.com beberapa waktu lalu.