Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Lionel Messi Lakukan Kesalahan Besar Pindah ke PSG Seharusnya Pulang ke Barcelona
Ferran Torres menjadi rekrutan baru Barcelona pada jendela transfer musim dingin tahun ini usai diboyong dari Manchester City.
El Barca menyanggupi mahar senilai 55 juta euro (sekitar Rp896miliar) plus bonus 10 juta euro untuk mendapatkan Torres meski dibayar dengan mengangsur.
Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, diketahui juga mengagumi bakat yang dimiliki oleh Haaland.
Apalagi Xavi Hernandez benar-benar membutuhkan penyerang tengah andal guna mendongkrak performa Barcelona agar bisa bersaing di Liga Spanyol dan kompetisi Eropa.
Baca Juga: Persimpangan Karier Robert Lewandowski, Pergi atau Bertahan dengan Gaji Tereduksi
Dilansir BolaSport.com dari Sport, Barcelona sudah menimbang masak-masak untuk memboyong Haaland pada musim panas 2022.
Apalagi presiden Barcelona, Joan Laporta, percaya diri bisa membawa Haaland ke Camp Nou di tengah-tengah kondisi ekonomi klub yang sulit.
Joan Laporta telah berulang kali berujar jika klubnya siap memburu dan menjadikan Haaland sebagai target utama.