Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Carlo Ancelotti Tegaskan Eden Hazard Belum Menyerah di Real Madrid

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Kamis, 20 Januari 2022 | 00:05 WIB
Carlo Ancelotti menegaskan kalau Eden Hazard masih belum menyerah dengan perjuangannya di Real Madrid. (TWITTER.COM/TRANSFERNEWSCEN)

Ketika membela Chelsea, Hazard mencatatkan 110 gol dan 92 assist dari 352 laga untuk The Blues di berbagai kompetisi.

Sementara saat masih berseragam Lille, penyerang berusia 31 tahun itu sukses mencetak 50 gol dan 53 assist dari 194 pertandingan di seluruh ajang.

Baca Juga: Pilihan Lionel Messi di The Best FIFA Awards 2021: 2 Pemain PSG, 1 Pemain Real Madrid, dan 0 Pemain Barcelona

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, kondisi itu membuat Hazard dikabarkan menyerah dengan kariernya di Real Madrid.

Jurnalis asal Belgia, Sacha Tavolieri, mengungkapkan kalau kakak dari Thorgan Hazard itu tak ingin bertahan lama di Santiago Bernabeu.

TWITTER.COM/REALMADRID
Winger Real Madrid, Eden Hazard.

Hazard bahkan disebut sudah meminta Real Madrid untuk menjualnya pada bursa transfer mendatang.

Namun, kabar mengenai isu tersebut langsung dibantah oleh pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti.

Dilansir BolaSport.com dari Marca, Carlo Ancelotti menegaskan kalau tidak ada yang terjadi dengan Hazard.

Baca Juga: Paket Bundling Rp 5 Triliun, Real Madrid Siap Borong Haaland-Mbappe