Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Jelang akhir pertandingan, pemain Bima Perkasa Jogja, David Simeon sempat mengalami perawatan pada ankle akibat pendaratan yang tidak sempurna
Lemparan three point dari pemain Evos Thunder yang baru masuk, Reza Arfah semakin membenamkan DNA Bima Perkasa.
Pada kuarter pamungkas, Bima Perkasa hanya mampu menambah 9 angka, sedangkan Evos Thunder berhasil menambah 17 angka.
Evos Thunder Bogor berhasil mengakhiri rentetan dua kekalahan mereka sebelumnya dengan kemenangan 51-32 atas DNA Bima Perkasa Jogja.
Baca Juga: IBL 2022 – Tren Positif West Bandits Solo Terhenti Ditangan NMG Timika
Sedangkan, DNA Bima Perkasa Jogja harus menelan kekalahan ketiganya, setelah di dua laga sebelumnya kalah dari Dewa United Surabaya dan Amartha Hangtuah Jakarta.
Hasil lengkap hari keenam, seri 1 IBL 2022, Kamis (20/1/2022)
Indonesia Patriots 58–60 Amartha Hangtuah Jakarta
Satya Wacana Salatiga 66-81 Bali United Basketball
Tangerang Hawks 68-70 Dewa United Surabaya
Evos Thunder Bogor 51-32 DNA Bima Perkasa Jogja
Baca Juga: IBL 2022 - Comeback Epik Bawa Tangerang Hawks Kalahkan Bali United