Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya terkejut dengan sikap Cristiano Ronaldo. Sungguh. Seharusnya dia bisa bersikap lebih baik," kata Townsend, dikutip BolaSport.com dari Mirror.
"Tim Man United bukan cuma soal dia. Betul, Ronaldo adalah pemain penting, tetapi tidak selalu dia menjadi pusat segalanya."
"Melawan Brentford, hal terpenting adalah menang dan mendapat tiga poin. Kita semua melihat Ralf Rangnick bicara ke Cristiano Ronaldo dan memintanya tenang."
"Ronaldo tidak terlihat seperti bisa menerima omongan Rangnick," ujar Townsend.
Jurnalis BBC, Phil McNulty, pun menyampaikan hal yang sama soal sikap Ronaldo.
Baca Juga: Ngambek karena Diganti, Cristiano Ronaldo Hanya Pikirkan Diri Sendiri Ketimbang Tim
Bahkan, McNulty mengkritik Ronaldo kalau dirinya masih mengutamakan ego daripada kepentingan tim.
"Sikap Cristiano Ronaldo sangat tidak diperlukan. Dia pemain brilian, tetapi masih memberikan kesan bahwa dia lebih mementingkan diri sendiri ketimbang tim," tutur McNulty.
"Ronaldo takkan membuat dirinya lebih baik dengan sikap seperti itu, terutama karena keputusan Rangnick terbukti efektif.”