Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Demi Pertahankan Performa Tim di Jadwal yang Padat, Pelatih Persib Bandung Ubah Pola Latihan

By Lukman Adhi Kurniawan - Minggu, 23 Januari 2022 | 16:15 WIB
Marc Klok dan Mohammed Rashid sedang menjalani latihan untuk persiapan laga pekan ke-21 Liga 1 2021-2022 melawan Tira Persikabo, Sabtu (22/1/2022). (INSTAGRAM/@PERSIB)

Padahal, saat ini setiap laga sangat penting bagi Persib untuk tetap menjaga target menjadi kampiun Liga 1 2021-2022.

Sehingga, pelatih Robert Rene Alberts langsung tancap gas dengan menambah porsi latihan.

Pada latihan perdana, Sabtu (22/1/2022), Robert langsung menggelar latihan dengan dua sesi.

Baca Juga: Timnas Indonesia Matangkan Mental Bertanding di Latihan Hari Ketiga Jelang Lawan Timor Leste

Pelatih asal Belanda ini menilai jika mereka harus bisa memaksimalkan setiap pertandingan.

Namun, jadwal yang padat membuat David da Silva dkk harus bisa terus menjaga performa bermain.

“Saya pikir apa yang akan kami lalui di Liga merupakan sesuatu yang paling intensif," kata Robert Alberts dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.

Baca Juga: Live di SCTV, Berikut Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2022

Robert menjelaskan timnya sudah membuat pola latihan yang efektif.