Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pengamat MotoGP, Carlo Pernat, tak segan menyoroti kondisi yang dialami Marc Marquez dalam beberapa musim terakhir.
Marc Marquez tengah bekerja keras untuk memulihkan kondisi fisiknya agar bisa tampil pada MotoGP 2022 yang bergulir bulan Maret mendatang.
Keraguan sempat muncul di mana Marc Marquez diprediksi hanya akan menjadi penonton pada MotoGP 2022 ini.
Hal itu tak lepas dari kondisi mata Marc Marquez yang didiagnosa diplopia alias penglihatan ganda.
Baca Juga: Opini Pengamat MotoGP, Jangan Ngimpi Lihat Valentino Rossi di Lintasan Lagi
Jangankan untuk musim reguler, Baby Alien sempat diprediksi takkan ikut tes pramusim bersama timnya, Repsol Honda.
Namun, masa pemulihan Marc Marquez berjalan luar biasa dengan progres yang cukup signifikan dalam waktu singkat.
Bahkan kini, peraih delapan gelar juara dunia tersebut sudah menjalani latihan sebanyak dua kali di atas motor.
Tak ayal, kondisi tersebut mampu mengundang perhatian banyak pihak tak terkecuali pengamat MotoGP, Carlo Pernat.
Baca Juga: Andrea Dovizioso Diragukan Bisa Langsung Melejit pada MotoGP 2022