Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Langkah-langkah PB Djarum Kembalikan Kehebatan Praveen/Melati

By Fauzi Handoko Arif - Rabu, 2 Februari 2022 | 08:45 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Deva Oktavianti saat menghadapi Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong) pada babak penyisihan grup BWF World Tour Finals 2021 di Bali International Covention Centre, Nusa Dua, Bali, Jumat (3/12/2021). (BADMINTON INDONESIA)

Sementara itu, Fung Permadi membenarkan telah mempunyai perjanjian tertulis dengan Praveen/Melati untuk mengatasi komitmen.

Alasan dibuat perjanjian tertulis tersebut untuk menjaga komitmen Praveen/Melati bersikap profesional sebagai atlet.

"Itu perjanjian tertulis, untuk memperbarui komitmen mereka sendiri," kata Fung Permadi.

"Itu balik lagi ke kesungguhan mereka. Kami buat perjanjian tertulis itu supaya mereka makin bersungguh-sungguh," ungkapnya lagi.

Susunan skuad Pelatnas Cipayung ganda campuran dirombak total oleh PBSI.

Selain Praveen/Melati, pasangan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja juga mengalami degradasi.

Padahal Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja merupakan pasangan peringkat ke-11 dunia.

Baca Juga: Sanksi Menanti Praveen/Melati jika Langgar Komitmen Tertulis

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P