Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Kita sedang melakukan tracing sekiranya dimana pemain tersebut terjangkit."
"Pagi ini kita juga melakukan rapid antigen kembali untuk mendata dan memastikan seluruh pemain dan ofisial dalam keaddan negatif sebelum bertanding," ujar dokter Feras.
Mewakili tim PSS, Dokter Feras mengajak Sleman fans agar mendoakan kelima pemain tersebut segera pulih dan segera kembali memperkuat tim.
"Saya mewakili tim memohon doa dari Sleman fans agar mereka yang terjangkit bisa segera pulih dan segera kembali membela tim PSS Sleman," pungkasnya.
Disisi lain, kekuatan PSS Sleman dipastikan menyusut saat melawan persik di stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
Baca Juga: Bhayangkara FC dan Arema FC Buktikan Mentalitas Juaranya Melalui Gol di Akhir Laga
Selain kehilangan 8 pemain karena terpapar Covid-19, PSS juga tidak diperkuat lima pemain akibat akumulasi kartu.
Mereka adalah kapten tim Bagus Nirwanto, Asyraq Gufron, Juninho, Bagus Prasetyo hingga Juninho.
Belum lagi, ada Wahyu Sukarta, Saddam Emirudin Gaffar, Ega Rizky dan Rizza Fadillah yang menepi panjang.