Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
UFC tampak belum siap menerima permintaan Ngannou tersebut, sehingga membuat Ali Abdelaziz angkat bicara.
"Francis mengatakan masalahnya bukan uang, tetapi tentang kebebasan," ucap Ali Abdelaziz, dilansir BolaSport.com dari MMA Junkie.
"Francis ingin bertinju, bukan? Itu adalah mimpinya."
"Saya pikir Dana White bisa mewujudkan mimpinya karena dia promotor terbaik di planet ini."
Baca Juga: Francis Ngannou Sentil Jon Jones: Hebatnya Cuma Duel di Twitter
"Jika Anda ingin mempromosikan pertarungan melawan Tyson Fury yang merupakan bagian dari ESPN, Dana juga bagian dari ESPN."
"Alhasil Anda dapat membawa keduanya dan membuat sebuah pertarungan terjadi."
"Saya pikir mereka perlu menghilangkan semua kebisingan, berhenti bicara dengan media, berhenti membuat cuitan, berhenti menaruh sesuatu di Instagram," tambahnya.
Baca Juga: Francis Ngannou Dibela Jake Paul soal Ancaman Gugatan Hukum dari UFC
Ali Abdelaziz juga mendukung Ngannou dan UFC segera menyelesaikan masalah dan akan mencapai kesepakatan kontrak terbaru.