Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alasan PT LIB Belum Ingin Tunda Series Keempat Liga 1 2021/2022 di Bali

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 4 Februari 2022 | 06:30 WIB
Direktur Operasional PT LIB (Liga Indonesia Baru), Sudjarno, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 12 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Sampai saat ini kami bicara terkait dengan pertandingan per pertandingan dan kami masih bicara juga terkait kompetisi secara penuh yang sedang berjalan," kata Sudjarno.

Baca Juga: Cuma Ada 3 Klub yang Cocok Buat Erling Haaland Musim Depan, Termasuk Man United

"Memang kami banyak menerima usulan yang semuanya sangat baik untuk kami pertimbangkan."

"Oleh karena itu sambil berjalan di setiap pertandingan yang sedang kami laksanakan ini walau ada penundaan di beberapa pertandingan."

"Dan ini jadi bagian kami mempertimbangkan misalnya untuk penundaan series keempat," kata Sudjarno menambahkan.

Baca Juga: Bermain Dengan Skuad Pincang, Tira Persikabo Kalah Telak dari Bali United

Sudjarno melanjutkan, saat ini PT LIB tengah berupaya untuk memutus mata rantai Covid-19 di klub-klub Liga 1 2021/2022.

Sehingga nantinya semua klub benar-benar bersih tidak terpapar Covid-19.

Perlu diketahui, series keempat Liga 1 2021/2022 di Bali tidak menerapkan full bubble.

Baca Juga: Arema FC Dipastikan Tanpa Adilson Maringa 2 Pekan karena Cedera