Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tes Pramusim MotoGP 2022 - 'Kantong Semen' Mulai Dilepas, 13 Pembalap Teratas Terpaut Setengah Detik

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 6 Februari 2022 | 14:30 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, saat tampil pada tes pramusim MotoGP di Sirkuit Sepang, Malaysia, 5 Februari 2022. (YAMAHA MOTOR RACING SRL)

Rekor Petrucci sendiri sudah dilewati dua pembalap hari ini. Mereka adalah Aleix Espargaro (Aprilia Racing) dan Enea Bastianini (Gresini Racing)

Espargaro kembali menunjukkan ritme impresif saat membukukan waktu lap 1 menit 58,157 detik pada jam pertama.

Tak berselang lama, Bastianini memasang standar baru dalam rekor lap tercepat tidak resmi di Sepang yaitu 1 menit 58,131 detik.

Tentu saja, kencang di satu lap saja tidak cukup untuk membawa pembalap bersaing dalam kompetisi sesungguhnya.

Baca Juga: Raih Hasil Positif pada Tes Pramusim MotoGP, Vinales Puas dengan Motor Aprilia

Bahkan Espargaro sendiri sadar bahwa posisi tengah saat tes tak membuat pembalap top tampil memble dalam balapan.

"Meski saya mencapai 1 menit 57 detik dan menempati posisi teratas, ini cuma tes," kata Espargaro, dilansir dari The-Race.

"Saya mengambil contoh yang berkali-kali terjadi ketika Marc atau Dovi bersaing dalam perburuan gelar juara."

"Saya ingat mereka berada di luar 10 besar saat tes di Qatar kemudian menempati posisi satu dan dua saat balapan. Jadi, ini cuma tes."

Baca Juga: Usai Crash Dua Kali, Marc Marquez Pastikan Fisik dan Mata Baik-baik Saja