Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mauricio Pochettino Incar Kemenangan Saat Bertandang ke Lille

By Khasan Rochmad - Minggu, 6 Februari 2022 | 19:30 WIB
Bek Paris Saint-Germain, Marquinhos, merayakan gol ke gawang Lille dalam laga Liga Prancis di Stadion Parc des Princes, Jumat (29/10/2021). (TWITTER.COM/PSG_ENGLISH)

“Tentu saja kami kecewa dengan hasil laga terakhir dan dengan tersingkirnya kami dari Piala Prancis melalui adu penalti melawan Nice. Kami kalah dan harus menerimanya.”

“Kami ingin kembali bermain. Memainkan tim yang bagus saat melawan Lille adalah hal yang positif,” ucap Pochettino melanjutkan.

Baca Juga: Soal Kasus Tuduhan Perkosaan 13 Tahun Lalu, Ronaldo Cegah Dokumennya Bocor ke Publik

Mauricio Pochettino mengakui bahwa Lille bukan lawan yang mudah untuk dikalahkan.

Terlebih lagi, Les Dogues bermain di kandang sendiri dan mendapat dukungan moral lebih dari para pendukung yang hadir di stadion.

“Saya pikir ini akan menjadi pertandingan yang sulit,” ujar Pochettino.

“Semua tim yang bermain melawan PSG sangat termotivasi.”

“Jadi ini akan menjadi rumit, kami harus menemukan keseimbangan yang tepat antara bertahan yang bagus dan menjadi efektif,” ucap pelatih asal Argentina tersebut menambahkan.

Eks pelatih Tottenham Hotspur itu juga memberi target kemenangan kepada anak-anak asuhnya untuk terus bisa menjauh dari kejaran rival di klasemen Liga Prancis.

“Laga ini penting karena ada tiga poin yang dipertaruhkan dan kami ingin menjaga keunggulan kami atas rival kami,” ujar Pochettino.

“Kami harus bergerak maju, kami memiliki beberapa tujuan di depan kami yang membutuhkan banyak energi," tutur Pochettino lagi.

Baca Juga: Luis Diaz Ungkap Ambisi dan Harapannya bersama Liverpool Musim Ini

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P