Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indispliner Buat Persita Tangerang Coret Pemain Paling Loyal di Klub

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 7 Februari 2022 | 13:05 WIB
Logo Persita Tangerang. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

Menurutnya, untuk detailnya biar menjadi konsumsi internal tim dan manajemen.

Baca Juga: Beda Versi Tes PCR Antara PT LIB dan Persebaya Surabaya, Ini Kata Ketum PSSI

"Tapi Aldi sudah melakukan tindakan yang sebenarnya tidak hanya merugikan tim, tapi juga merugikan dirinya pribadi dan karier ke depannya,” tambah Nyoman lagi.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Striker Persita Tangerang, Aldi Al Achya, sedang menguasai bola dalam laga pekan ketiga Liga 1 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 17 September 2021.

Nama Aldi sendiri tentu sulit dipisahkan dari Persita.

Sejak tahun 2010 ia sudah berseragam Persita bersama skuad junior di Persita U-15 kala itu.

Baca Juga: Beda Nasib dengan Rans Cilegon FC, RD Terseok-seok Tangani Barito Putera, Nyatakan Siap Tanggung Jawab

Bahkan kecintaan Aldi terhadap Persita sudah dimulai lama sebelum ia jadi pemain muda.

Sejak usia sekolah ia sudah kerap menjadi anak gawang di pertandingan Persita di Stadion Benteng, Tangerang.

Dari Persita U-15, karier Aldi berjalan hingga Persita U-18 dan U-21 hingga naik ke tim senior di 2016.