Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terungkap, Shin Tae-yong Minta PSSI Naturalisasi Gelandang Serang AZ Alkmaar Keturunan Maluku Tijjani Reijnders

By Bagas Reza Murti - Kamis, 10 Februari 2022 | 22:10 WIB
xco PSSI, Hasani Abdulgani memberi kode bila target naturalisasi terbaru permintaan Shin Tae-yong adalah gelandang AZ Alkmaar, ciri-cirinya mengarah ke nama Tijjani Reijnders. (TWITTER.COM/EUROPACFNLEAGUE)

“Nah, pemerintah akan membantu tentang proses administrasi yang menyiapkan adminitrasi adalah federasi. Mencari tahu tentang secara adminiatrasi benar tidak berdarah Indonesia,” kata Amali.

"Kemudian secara teknis itu rekomendasi pelatih Shin Tae-yong. Jadi yang bertanggung jawab teknis pelatih, kalau administrasi adalah federasi. Tugas pemerintah membantu dan memproses ini," tambahnya.

Sementara itu, dua nama pemain keturunan yang tidak jadi dinaturalisasi Mees Hilgers dan Kevin Diks terkendala ijin dari orang tua mereka.

"Proses naturalisasi Mees Hilgers dan Kevin Diks kami drop."

Baca Juga: Arsenio Valpoort Batal Pecah Telur hingga Taisei Marukawa Cetak Gol ke-13, Persebaya Ditahan Imbang Persela di Babak I

WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, Menpora, Zainudin Amali, dan Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong dalam jumpa pers pembahasan naturalisasi, di Kantor Kemenpora, Jakarta, Kamis (10/2/2022).

"Kami tidak lanjutkan karena faktor izin orang tuanya," ucap Exco PSSI, Hasani Abdulgani yang juga hadir di kantor Menpora kepada wartawan, Kamis (10/2/2022).

Untuk menggantikan Mees Hilgers dan Kevin Diks, Hasani menyatakan Shin Tae-yong sudah meminta pemain berposisi menyerang.

"Saya sudah memberitahu ke Shin Tae-yong tadi siang sebelum rapat dilakukan."

"Shin Tae-yong meminta satu pemain keturunan untuk dinaturalisasi," ujar Hasani.