Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ralf Rangnick Minta Cristiano Ronaldo Lebih Sering Cetak Gol Walau Tumpul di 2022

By Lariza Oky Adisty - Sabtu, 12 Februari 2022 | 07:45 WIB
Megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, mendapatkan kado berupa kesialan saat berulang tahun hari ini, Sabtu (5/2/2022). (TWITTER.COM/MANUTDINPIGN)

Sebab, Man United sedang dalam periode sulit di Liga Inggris musim ini.

“Betul, Cristiano Ronaldo harus mencetak lebih banyak gol. Itu sudah jelas. Namun, ini bukan cuma soal Cristiano Ronaldo saja,” kata Rangnick, dikutip BolaSport.com dari Marca. 

“Menurut saya, Manchester United membuat lebih banyak kesempatan pada beberapa laga terakhir, tetapi tidak mencetak cukup banyak gol. Ini bukan cuma isu dengan Cristiano.” 

Baca Juga: Bos AC Milan Bicara soal Masa Depan Ibrahimovic, Mau Pertahankan sampai Pensiun?

“Ini juga isu dengan pemain-pemain lain, terutama di lini depan. Gol Manchester United belum cukup,” ujar Rangnick. 

Kekhawatiran Ralf Rangnick akan situasi Setan Merah cukup beralasan. 

TWITTER.COM/SQUAWKA
Ekpresi kecewa megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo

Manchester United kini melorot ke posisi keenam klasemen sementara Liga Inggris 2021-2022 setelah hanya bermain seri 1-1 melawan Burnley pada Selasa (8/2/2022) lalu. 

Setan Merah punya kesempatan bangkit saat menjamu Southampton pada pertandingan lanjutan Liga Inggris di Old Trafford, Sabtu (12/2/2022). 

Baca Juga: Saingi Manchester City, Liverpool Siap Borong 4 Gelar Musim Ini

“Saya paham pertandingan melawan Southampton akan sulit. Saya menonton mereka saat melawan Tottenham Hotspur, dan Southampton sangat layak menang,” ucap Rangnick.

“Mereka bermain pada level yang sangat tinggi. Laga versus Southampton bisa menjadi tantangan berat, tetapi saya yakin Man United bisa melewatinya,” tutur Rangnick mengakhiri.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P