Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Memang adaptasinya nggak bisa langsung sempurna karena bermain di posisi baru perlu adaptasi juga, pergerakan apa yang harus dilakukan di lapangan."
"Saya mendapat challenge baru dan akan mencoba memberikan yang terbaik," tambahnya.
Asnawi sendiri menyatakan kondisinya saat ini sangat baik dan siap berlaga bersama Ansan Greeners.
Baca Juga: Sebagian Besar Peserta Piala AFF U-22 2022 Kecewa Timnas U-23 Indonesia Batal Ikut
Menurutnya, fisik adalah salah satu yang harus ia tingkatkan demi bisa tampil maksimal musim ini.
"Kondisinya sudah membaik dan sudah melakukan latihan bersama tim," ujar Asnawi.
"Saat ini, fisik yang harus ditingkatkan lagi."
"Tujuan pribadi saya bisa main lebih banyak di musim 2022 dan bisa memberi kontribusi lebih untuk tim," tambahnya.
Asnawi hanya tampil 14 kali di K-League 2 musim 2021 bersama Ansan Greeners.
Kala itu, Asnawi banyak diganggu cedera, karantina COVID-19 dan pemanggilan timnas Indonesia.