Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bayern Muenchen baru bisa memperkecil ketertinggalan mereka pada menit ke-75 melalui Lewandowski.
Namun, gol Lewandowski tersebut menjadi yang terakhir bagi Bayern Muenchen dalam laga tersebut.
Alhasil, Bayern Muenchen harus menelan kekalahan besar dari VfL Bochum dengan skor 2-4.
Meski kalah dari VfL Bochum, Bayern Muenchen tetap berada di puncak klasemen sementara Bundesliga 2021-2022.
Bayern Muenchen saat ini berada di puncak klasemen dengan torehan 52 poin dari 22 laga.
Baca Juga: Hasil Bundesliga - Dibantu Gol Bunuh Diri RB Leipzig, Bayern Muenchen Menang Tipis
The Bavarian berjarak sembilan poin dari Borussia Dortmund yang berada di posisi kedua dengan koleksi 43 poin dari 21 laga.
4 – VfL Bochum are the first team to score four first half goals in a #Bundesliga match against Bayern München since 1975, when Eintracht Frankfurt scored five before the break in their 6-0 victory. Burst. #BOCFCB pic.twitter.com/8wN2Lsn1HB
— OptaFranz (@OptaFranz) February 12, 2022
Akan tetapi, kekalahan dari VfL Bochum tersebut membuat Bayern Muenchen mengulangi rekor buruk mereka dalam ajang Bundesliga pada 1975.
VfL Bochum menjadi tim pertama yang berhasil mencetak empat gol ke gawang Bayern Muenchen pada babak pertama sejak 46 tahun lalu.
Sebelum VfL Bochum, ada Eintracht Frankfurt yang mampu mencetak lima gol di babak pertama ke gawang Bayern Muenchen pada 1975.
Saat itu, Eintracht Frankfurt berhasil menekuk Bayern Muenchen dengan skor telak 6-0.
Baca Juga: Real Madrid Berniat Datangkan Serge Gnabry dari Bayern Munchen
Berikut hasil Bundesliga 2021-2022 pada pekan ke-22, Sabtu (12/2/2022):
Klasemen Bundesliga