Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Namun, racing line di lintasan masih satu. Jadi, sangat sulit melakukan overtake (menyalip) jika kondisi masih seperti sekarang nanti," ujar Rins.
"Kita akan melihat nanti bagaimana (saat MotoGP Indonesia). Jika MotoGP Indonesia digelar sekarang, balapan akan berjalan tidak aman," tambahnya.
Partikel debu di lintasan disebut bisa terangkat dengan sendirinya apabila dilalui kendaraan.
Pada hari pertama tes MotoGP Mandalika pun pembalap diminta memutari lintasan sekitar 20 kali untuk membersihkan jalur yang biasa mereka lalui.
Cara ini dianggap lebih ideal daripada memakai mobil pembersih karena tidak menggerus jejak karet ban yang berfungsi menambah daya cengkeram.
Baca Juga: Tak Mau Kembali ke MotoGP, Davide Brivio Akui Stres Tukangi Suzuki