Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dia tidak bisa mencetak gol pada lima laga secara beruntun di Liga Inggris setelah terakhir kali menjebol gawang Burnley pada akhir Desember 2021.
Baca Juga: Liverpool Vs Norwich - Cedera Engkel, The Reds Dipastikan Tampil Tanpa Kompatriot Cristiano Ronaldo
Paceklik gol Cristiano Ronaldo turut memengaruhi penampilan Man United di liga domestik.
Mereka sempat terlempar dari posisi empat besar klasemen sementara Liga Inggris musim 2021-2022.
Cristiano Ronaldo akhirnya “berbuka puasa” pada pertandingan melawan Brighton & Hove Albion pada 15 Februari 2022 lalu dan membawa Man United menang 2-0.
Setan Merah pun kembali ke posisi keempat klasemen sementara Liga Inggris dengan keunggulan dua angka dari West Ham United yang menghuni urutan kelima.
Pada wawancara yang sama, Lionel Messi mengaku tidak merindukan duel dengan Cristiano Ronaldo sejak Ronaldo pindah ke Juventus pada 2018.
“Kami sudah lama sekali tidak bersaing di liga yang sama. Saya dan Cristiano Ronaldo bersaing secara individu dan bersama tim untuk tujuan yang sama.”
“Fase itu sangat indah untuk kami, juga untuk semua orang yang menyukainya. Persaingan saya dan Cristiano Ronaldo adalah memori yang menyenangkan dan akan menjadi bagian sejarah sepak bola,” ujar Lionel Messi.