Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Masih Terlalu Dini, Penerus Paul Pogba Mati Kutu di Real Madrid

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 20 Februari 2022 | 11:15 WIB
Gelandang asal Prancis yang disebut sebagai penerus Paul Pogba mati kutu di Real Madrid karena terlalu dini pindah ke Santiago Bernabeu. (TWITTER.COM/CAMAVINGA)

Benar saja, Camavinga pun kini ikut mewarnai bangku cadangan Real Madrid.

Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, gelandang yang dijuluki penerus Paul Pogba itu baru bermain sebanyak 23 kali untuk Real Madrid di berbagai ajang.

Baca Juga: Hasil Babak I - Buntu, Real Madrid Ditahan Imbang Alaves Tanpa Gol

Dari 23 laga itu, Camavinga tercatat hanya bermain selama 858 menit atau 37 menit per laga.

Camavinga juga lebih banyak bermain sebagai pemain pengganti daripada starter.

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, memang mengakui kalau permainan Camavinga masih perlu banyak perbaikan.

TWITTER.COM/CAMAVINGA
Gelandang Real Madrid, Eduardo Camavinga.

Dilansir BolaSport.com dari AS, Ancelotti pernah menyebut kalau Camavinga masih kurang dalam hal kontrol bola.

Selain itu, gelandang yang kini berusia 19 tahun itu terlalu sering mendapatkan kartu kuning.

Baca Juga: Susunan Pemain Real Madrid Vs Alaves - Benzema is Back! Los Blancos Siap Akhiri Paceklik Gol

Akibat dari kurangnya jam bermain di Real Madrid membuat Camavinga bahkan keluar dari dari 10 besar pemain muda terbaik versi majalah Four Four Two.

Tahun lalu, Camavinga menempati posisi ketujuh, sementara tahun ini gelandang asal Prancis itu hanya menempati posisi ke-13.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P