Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ada Persebaya Vs Arema FC, Inilah Jadwal Liga 1 Pekan ke-27

By Sasongko - Selasa, 22 Februari 2022 | 11:45 WIB
Pemain Persebaya Surabaya Taisei Marukawa, Ady Setiawan dan Samsul Arif berpelukan seusai menjebol gawang Arema FC pada pertandingan pekan 11 Liga 1 2021 yang berakhir dengan skor 2-2 di Stadion Monahan Solo, Sabtu (6/11/2021) malam. (Suci Rahayu)

Di kompetisi resmi (Liga 1), Persebaya dan Arema FC punya rekor seimbang dengan sama-sama mengantongi dua kemenangan dari lima laga.

Baca Juga: Piala AFF U-23 2022; Menyingkirkan Malaysia Adalah Momen Bersejarah Bagi Sepakbola Laos

Di pertandingan terakhir, Persebaya dan Arema FC harus berbagi angka dengan skor 2-2 pada tanggal 6 November 2021 di Stadion Manahan, Solo.

Pertandingan tersebut diprediksi berjalan seru, meski diwarnai absennya masing-masing pemain kunci.

Marselino Ferdinan dan Arif Satria dipastikan absen membela Persebaya, sementara Arema tidak bisa dibela oleh Carlos Fortes.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Diminta Kurangi Selebrasi Siu agar Tak Terlalu Pasaran

Selain itu, laga ini bakal jadi penentu gelar juara kedua tim, dimana keduanya saat ini masih duduk di papan atas klasemen sementara.

Arema FC masih ada di puncak klasemen, sedangkan Persebaya ada di posisi kelima, terpaut 7 poin dari Arema.

Karena itu, Persebaya wajib mengamankan kemenangan untuk memperpendek jarak dengan papan atas klasemen sementara.

JADWAL LIGA 1 PEKAN KE-27*