Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Musim ini, PSG masih mempertahankan langkah mereka di Liga Champions.
Messi dan kawan-kawan sudah merampungkan laga leg pertama babak 16 besar melawan Real Madrid.
Baca Juga: Gasak Lille Dua Gol Tanpa Balas, Chelsea Ciptakan Rekor Baru
Lawan klub asuhan Mauricio Pochettino musim ini memang tidak main-main.
Real Madrid memegang rekor sebagai tim dengan jumlah gelar Piala/Liga Champions terbanyak.
Akan tetapi, PSG sudah memenangi laga leg pertama dengan skor tipis 1-0.
Keunggulan tipis tersebut menjadi modal berharga bagi klub asal Prancis untuk melaju pada leg kedua.
Kedua tim akan dipertemukan kembali pada laga leg kedua di Stadion Santiago Bernabeu, Kamis (10/3/2022) pukul 03.00 WIB.
Baca Juga: Tidak Pakai Cristiano Ronaldo, Juventus Tidak Kalah di Leg I Babak 16 Besar Liga Champions