Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lionel Messi: PSG Adalah Klub Terbesar di Dunia, tetapi Masih Perlu Berkembang

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Rabu, 23 Februari 2022 | 18:45 WIB
Lionel Messi menyebut Paris Saint-germain sebagai klub terbesar di dunia, tetapi masih perlu berkembang. (ZVOETBAL)

Para pendukung PSG pun menyambut dengan antusias kedatangan La Pulga ke ibukota Prancis.

Messi pun masih sering diwawancarai mengenai perasaan, kondisi, dan pengalaman bermainnya bersama tim baru selain Barcelona.

Baca Juga: Lionel Messi Beri Saran untuk PSG yang Masih Bocah di Liga Champions

Seperti halnya yang BolaSport.com kutip dari Marca, Messi lagi-lagi memberikan komentarnya tentang PSG.

Menurut Messi, Les Parisiens adalah salah satu klub terbesar di dunia saat ini.

Kapten timnas Argentina itu menyebut kalau PSG adalah klub yang memiliki ambisi dan ingin terus berkembang.

TWITTER.COM/FOXSOCCER
Lionel Messi mendapatkan pengawalan ketat saat PSG takluk 1-3 dari Nantes dalam lanjutan Liga Prancis 2021-2022.

Meski berstatus sebagai tim terbesar di dunia saat ini, Messi mengatakan kalau PSG masih harus terus berkembang.

Messi juga meminta para petinggi dan pemain PSG untuk tidak iri dengan pencapaian klub lain dari sisi historis.

Baca Juga: Gol Masih Sulit Dicari, Lionel Messi Bayar Dosa dengan Rekor Assist

"PSG adalah klub yang sedang berkembang, yang memiliki ambisi dan ingin terus berkembang," kata Messi.

"Ada ruang untuk pertumbuhan dan kekuatan untuk melakukannya."

"PSG adalah salah satu klub terbesar di dunia dan terus berkembang dan menjadi lebih besar, mereka tidak punya alasan untuk iri pada klub-klub besar secara historis," tutur Messi melanjutkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P