Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lawan Invasi Rusia, Dua Mantan Raja Tinju Dunia Siap Angkat Senjata

By Muhamad Husein - Jumat, 25 Februari 2022 | 08:30 WIB
Mantan petinju kelas berat, Vitali Klitschko. Usai pensiun sebagai petinju, dia kini berprofesi sebagai Walikota Kiev, Ukraina. (TWITTER.COM/VITALIY_KLYCHKO)

"Perang melawan negara saya ini bukan hasil kegilaan satu orang tetapi juga akibat kelemahan demokrasi barat selama bertahun-tahun. Kegilaan ini harus dihentikan sekrang dengan pencegahan."

Selain meminta dukungan internasional, sang kakak, Vitali Klitschko, yang berprofesi sebagai Walikota Kyiv sudah siap jika harus mengangkat senjata.

Dia memastikan tidak akan mundur satu langkah dari invasi militer yang sedang dilakukan oleh Rusia.

"Saya tidak punya pilihan lain," kata Vitali Klitscho kepada Good Morning Britain.

Baca Juga: Noel Gallagher Diejek Fans Liverpool soal Gelar Liga Champions Manchester City

"Saya harus melakukan itu (angkat senjata)," sambung Vitali Klitschko.

Vitali Klitschko memang sudah terlibat secara aktif di ranah politik sejak 2005 lalu. Adapun posisi walikota baru diemban olehnya pada 2014 hingga sekarang.

Sedangkan sang adik, Wladimir Klistchko, hanya ikut membantu mempertahankan wilayah ibukota yang dipimpin sang kakak.

"Untuk mengamati tragedi yang sedang terjadi di Ukraina, dalam perang yang tidak masuk akal ini, tidak ada pemenang tetapi pecundang," kata Wladimir Klitschko.

"Saya hanya ingin mengatakan kepada Anda kita harus tetap bersatu melawan agresi Rusia."

"Jangan biarkan ini terjadi di Ukraina, Eropa, dan akhirya dunia. Bersatu kita kuat. Dukung Ukraina, terima kasih."

Baca Juga: Dipencundangi Lawan di Ronde ke-6, Semangat Tinju Amir Khan Ikut Pudar

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P