Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Selain mereka berdua, dua petinju masa kini Ukraina, Oleksandr Usyk dan Vasyl Lomachenko juga terlibat untuk angkat senjata.
Kegagahan Klitschko bersaudara membela Negeri Keranjang Roti Eropa itu dikabarkan sampai membuat Presiden Rusia, Vladimir Putin, geram.
Dikabarkan oleh Times bahwa Klitschko masuk daftar hitam atau black list dari Vladimir Putin.
Klitschko bersaudara tegak berdiri membela bangsa kemudian mendapat apresiasi dari Tyson Fury.
Baca Juga: Mantan Juara Tinju Dunia Gabung Tentara Ukraina Hadapi Ancaman Invasi Rusia
Hal ini diucapkan Tyson Fury ketika berbicara pada sesi konferensi pers pada Senin (1/3/2022) di Inggris.
"Fantastis," puji Tyson Fury, dilansir BolaSport.com dari Mirror.
"Saya akan menjadi orang pertama yang bergabung jika Inggris atau Amerika Serikat terlibat."
"Saya akan berada di posisi pertama untuk pekerjaan tersebut. Ayah saya juga dan semua anak-anaknya. Kami semua akan mendaftar untuk membela negara kami."
"Saya hidup dengan dua aturan: Cintai perempuan Anda dan lindungi negara dengan memperjuangkannya."