Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

German Open 2022 - Nova Widianto Pasangan Target Tinggi untuk 2 Amunisi Ganda Campuran

By Fauzi Handoko Arif - Jumat, 4 Maret 2022 | 11:15 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy dan Pitha Haningtyas Mentari. (DOK. BADMINTON INDONESIA)

Baca Juga: Target Tinggi Menunggu Praveen/Melati pada Ajang German Open 2022

DOK. PP PBSI
Trio tunggal putra Indonesia: Anthony Sinisuka Ginting (kiri), Jonatan Christie (tengah), dan Shesar Hiren Rhustavito (kanan). Foto ini diambil jelang keberangkatan menuju German Open 2022.

Selain Rinov/Mentari dan Adnan/Mychelle, pelatnas PBSI juga menurunkan beberapa pemain dari sektor lain.

Mereka adalah Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Shesar Hiren Rhustavito dari tunggal putra. Lalu Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjadi satu-satunya wakil ganda putra.

Pemain turut didampingi oleh dua pelatih teknik, Irwansyah dan Nova Widianto. Kemudian satu pelatih fisik Yansen Alpine.

Dengan kekuatan enam wakil, tim pelatnas PBSI bertolak menuju ajang German Open 2022 pada Kamis (3/3/2022).

Mereka terbang dari bandara internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng, dengan pesawat Emirates Airlines EK359 via Dubai.

Baca Juga: Kendala Praveen/Melati Jelang Ikuti German Open dan All England 2022

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P