Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Inggris - King Kai Havertz Tak Kenal Ampun, Chelsea Gulung Burnley dengan 4 Gol

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 5 Maret 2022 | 23:57 WIB
King Kai Havertz tak kenal ampun dan berhasil mengantarkan Chelsea menggulung Burnley pada pekan ke-28 Liga Inggris 2021-2022. (TWITTER.COM/SQUAWKA)

Memanfaatkan umpan dari Saul Niguez, James melepaskan tendangan kaki kanan dari dalam kotak penalti yang mengarah ke gawang Burnley yang dijaga oleh Nick Pope.

Baca Juga: Hijrah dari Eropa, Kompatriot Lionel Messi Malah Jadi Pemain Toxic di MLS

Beruntung bagi Burnley, meski Pope sempat mati langkah, Charlie Taylor berhasil mengeblok tendangan James dan hanya berbuah sepak pojok bagi Chelsea.

Dua menit berselang, Burnley gantian membalas serangan Chelsea melalui Wout Weghorst, tepatnya pada menit ke-17.

Memanfaatkan umpan dari Aaron Lennon, Weghorst melepaskan tendangan kaki kanan dari dalam kotak penalti ke arah gawang Chelsea.

Beruntung bagi Chelsea, bola tendangan Weghorst masih bisa diblok oleh Thiago Silva, meskipun Edouard Mendy sempat mati langkah.

Keasyikan menyerang, Chelsea justru hampir kebobolan pada menit ke-30 usai Edouard Mendy melakukan blunder berbahaya.

Baca Juga: Chelsea Terancam Ditinggal 3 Bek, Thomas Tuchel Pilih Pasrah

Berniat mengantisipasi umpan silang dari Lennon, Mendy justru gagal meninju bola yang lewat di atasnya.

Bola liar pun jatuh ke kaki Dwight McNeil yang berdiri bebas dan langsung meluncurkan tendangan kaki kiri dari dalam kotak penalti.