Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menangi Balapan Pertama, Bastianini Dijanjikan Hidangan Spesial Saat MotoGP Indonesia

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 7 Maret 2022 | 15:00 WIB
Dari kiri ke kanan, Brad Brinder (Red Bull KTM), Enea Bastianini (Gresini Racing), dan Pol Espargaro (Repsol Honda) di podium MotoGP Qatar 2022 di Sirkuit Losail, Minggu (6/3/2022). (KARIM JAAFAR/AFP)

Gresini kini memutus puasa kemenangan mereka di kelas para raja yang sudah berlangsung selama 16 tahun!

Apresiasi juga datang dari Indonesia. Seperti diketahui, Gresini menjalin kerja sama dengan sejumlah perusahaan tanah air dalam satu dekade terakhir.

Salah satunya dalah Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang menyematkan logo Wonderful Indonesia pada winglet motor Ducati Desmosedici milik tim Gresini.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, turut mengucapkan selamat kepada Gresini Racing atas kemenangan pada MotoGP Qatar.

Baca Juga: MotoGP Qatar 2022 - Bastianini, Gresini, dan Kedekatan dengan Indonesia sebagai Rumah Kedua

"Motor yang memasang logo Wonderful Indonesia berhasil menduduki podium pertamanya lagi tadi malam setelah 16 tahun penantian," kata Sandiaga di akun Instagram.

"Semoga ini menjadi pertanda bahwa pariwisata Indonesia bangkit setelah 2 tahun menghadapi tantangan ekonomi yang begitu berat akibat pandemi."

Sandiaga menambahkan bahwa suguhan spesial akan dikirimkan ke hotel tempat Bastianini dkk. menginap saat MotoGP Indonesia.

"Selamat untuk tim Gresini. Jangan merayakannya dulu, rayakan saat di Lombok nanti," sambung Sandiaga.

Baca Juga: MotoGP Qatar 2022 - Sukses Enea Bastianini Selamatkan Wajah Ducati