Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Rashford sendiri terakhir meraih gelar juara bersama Setan Merah pada 2017, yaitu saat memenangi Piala Liga Inggris dan Liga Europa.
Pemain dengan tinggi 1,85 meter ini memiliki kontrak dengan United yang akan berakhir pada 30 Juni 2023.
Setelah lama berpuasa gelar, mungkin pindah ke klub lain akan menjadi opsinya di bursa transfer musim depan.
Baca Juga: Sedang Tampil Buruk, Marcus Rashford Diminta Ikuti Jejak Rekan Setim
Bergabung dengan PSG mungkin akan jadi godaan untuknya.
PSG saat ini dihuni pemain-pemain kelas atas, mulai dari Neymar Jr hingga Lionel Messi, yang jadi pemenang Ballon d'Or terbanyak dengan jumlah 7 kali.
Musim ini, PSG kembali melesat jauh dari rival-rivalnya di Liga Prancis dengan poin sementara 62 di puncak klasemen.
Mereka diikuti peringkat kedua, Nice, dengan poin 49.
Dengan jarak poin sebanyak itu, PSG sangat dijagokan untuk kembali meraih gelar Liga Prancis musim ini.
Saat ini PSG juga masih dalam misi perebutan gelar Liga Champions dan akan bertemu Real Madrid pada leg kedua babak 16 besar, Rabu (9/3/2022) atau Kamis dini hari WIB.
Baca Juga: Paul Scholes Nilai Marcus Rashford seperti Bermain dengan Terpaksa