Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Muak, 16 Pemain Man United Rencanakan Eksodus Bersama Musim Depan

By Sri Mulyati - Rabu, 9 Maret 2022 | 21:45 WIB
Ekspresi kecewa para pemain Manchester United saat kebobolan dari Manchester City dalam laga Liga Inggris di Stadion Etihad, Minggu (6/3/2022). (OLI SCARFF / AFP)

Negosiasi perpanjangan kontrak keempatnya hingga saat ini belum menemui kemajuan.

Baca Juga: Real Madrid Vs PSG - Lionel Messi Kembali ke Taman Bermain Bernabeu

Pogba bahkan dikabarkan semakin dekat untuk bergabung dengan Real Madrid atau Barcelona.

Selain itu, Man United juga berpeluang kehilangan Cristiano Ronaldo yang baru semusim pulang ke klub tersebut.

TWITTER.COM/OPTAJOE
Para pemain Manchester United merayakan gol yang dicetak Harry Maguire ke gawang Leeds United pada pekan ke-26 Liga Inggris 2021-2022 di Stadion Elland Road, Minggu (20/2/2022).

Kontrak Ronaldo dengan klub berjuluk Setan Merah tersebut masih tersisa hingga 30 Juni 2023.

Akan tetapi, kegagalan Man United menembus Liga Champions musim depan bisa membuat Ronaldo hengkang.

Baca Juga: Prediksi Legenda Liverpool untuk Laga Real Madrid Vs PSG: Los Blancos Menang Dramatis atas Lionel Messi Cs

Bintang lainnya yang sudah menunjukkan tanda-tanda tidak betah adalah Marcus Rashford.

Performa Rashford yang kian menurun musim ini membuatnya ingin hengkang demi mendapat kesempatan bermain secara reguler.