Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Saat Pemain Pengganti Jadi Penentu Kemenangan Klub-Klub di Liga 1

By Sasongko - Kamis, 10 Maret 2022 | 23:15 WIB
Taisei Marukawa usai menjebol gawang Persela Lamongan dalam pekan ke-24 Liga 1 2021-2022 di Stadion Gelora Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Kamis (10/2/2022). (TWITTER.COM/LIGA1MATCH)

Baca Juga: Antisipasi PT LIB Terkait Adanya Klub Main Mata Jelang Juara Liga 1 2021./2022

Tak ketinggalan Persib Bandung yang sudah dua kali menang lewat skema ini, yaitu lawan Borneo FC dan Arema FC.

Di laga lawan Borneo FC, Robert Rene Alberts memasukkan Beckham Putra Nugraha di awal babak kedua dan mengirim satu assist untuk gol tunggal yang dicetak Mohammed Rashid di menit ke-63.

Dua klub Jawa Timur, Persebaya Surabaya dan Arema FC juga mengisi daftar ini.

Persebaya sudah dua kali menang lewat skema ini pada laga lawan Arema FC dan Persik Kediri.

Baca Juga: Beberapa Penyebab yang Membuat Liga 1 2021/2022 Tidak Bisa Pakai Penonton

Pada laga lawan Arema FC, kemenangan ditentukan oleh sepakan Samsul Arif yang masuk di menit ke-52 menggantikan Arsenio Valpoort.

Sementara di laga lawan Persik Kediri, Taisei Marukawa jadi penentu kemenangan setelah masuk sebagai pengganti Moch Supriyadi di awal babak kedua.

Arema FC juga menang atas Persela Lamongan lewat gol Ridwan Tawainella setelah masuk menggantikan Dendi Santoso di menit ke-85.

Fenomena ini tidak hanya terjadi di tim-tim pesaing juara Liga 1, salah satunya Persija Jakarta.