Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Raih Perpanjangan Kontrak, Bagnaia: Saya Ingin Pensiun di Ducati

By Muhamad Husein - Minggu, 13 Maret 2022 | 13:45 WIB
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, saat sesi pemotretan menjelang seri balap pertama MotoGP Qatar di Sirkuit Losail, Doha, Qatar, 3 Maret 2022. (KARIM JAAFAR/AFP)

"Empat tahun lalu kami memutuskan untuk bertaruh pada sebuah proyek bersama, dan jika memungkinkan, saya ingin bertahan di Ducati selama sisa karier saya," kata Bagnaia, dikutip BolaSport.com dari Motorsport.

Terlepas dari harapan itu, Bagnaia juga merasa lega karena masa depannya bersama Ducati menemui titik terang. 

Gelar juara dunia MotoGP 2022 tentu menjadi fokus utama Francesco Bagnaia bersama pabrikan Italia itu.

"Ketika Anda memiliki kontrak dua tahun, Anda lebih santai, saya harus berpikir memberikan yang terbaik," ujar Bagnaia.

Baca Juga: Fabio Quartararo Loyo, Legenda MotoGP Ingatkan Yamaha dalam Potensi Bencana

"Saya tidak tahu apakah itu berbeda dengan pembalap lain, tapi saya lebih suka situasi seperti ini."

Kendati demikian, Bagnaia juga menekankan bahwa target yang diberikan tidak menempatkannya terlalu di bawah tekanan.

"Ducati selalu tampil bagus, tapi terakhir kali mereka meraih gelar juara dunia pada 2007," tutur Bagnaia.

"Bagi saya ini adalah motor terbaik, tapi saya belum pernah mengendarai Yamaha, Honda, Suzuki, atau KTM."

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P