Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

German Open 2022 – Indra Wijaya Pastikan Motivasi Lee Zii Jia Tak Berkurang

By Wahid Fahrur Annas - Minggu, 13 Maret 2022 | 16:30 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia, pada BWF World Tour Finals 2021 di Bali International Convention Centre, Nusa Dua. (DOK. HUMAS PP PBSI)

Baca Juga: Jadwal Final German Open 2022 – China Sudah Amankan Satu Gelar

“Perbedaannya, sekarang adalah Zii Jia telah belajar untuk lebih konsisten di level tertinggi,” kata Indra dilansir Bolasport.com dari The Star.

“Dan saya percaya keinginannya untuk menjadi lebih baik di setiap pertandingan akan membawanya jauh lebih baik,”

“Pemain ini masih muda dan berkembang pesat. Saya harus mengawasi mereka,” kata Indra.

Indra menambahkan, kekalahan di semifinal memang cukup mengecewakan, meski begitu Lee telah menunjukan kemajuan dalam pertandingannya.

Baca Juga: German Open 2022 - Tunggal Putra 20 Tahun Gagalkan Axelsen dan Lee Zii Jia ke Final

Indra mewaspadai kebangkitan beberapa pemain tunggap putra yang tampil bagus sampai saat ini. Seperti Kunlavut (Thailand), Lakshya Sen (India) dan juga Christo Popov (Prancis).

“Dia memiliki kepercayaan diri yang tinggi, dan itu ditunjukkan dalam hasil mereka."

“Zii Jia memiliki motivasi yang sama dengan yang dia miliki bahkan sebelum dia menjadi pemain profesional,” kata Indra.

“Motivasinya masih sama dan itu bagus,” ujar Indra.

Baca Juga: German Open 2022 - Penakluk Adnan/Mychelle dan Rinov/Pitha Tumbang Semua pada Semifinal

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P