Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Audiensi Pembalap MotoGP dengan Jokowi Disertai Iring-iringan di Jakarta

By Fauzi Handoko Arif - Rabu, 16 Maret 2022 | 11:20 WIB
Pembalap Gresini Racing, Enea Bastianini, yang memenangi balapan seri pertama MotoGP Qatar berfoto bersama dengan Presiden RI, Joko Widodo, dalam audiensi yang berlangsung di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (16/3/2022). (DOK. SEKRETARIAT PRESIDEN)

Tujuannya adalah untuk mengajak foto satu per satu pembalap. Francesco Bagnaia mengawali sesi foto berdua dengan Jokowi.

Marc Marquez tampak menjadi yang terakhir foto bersama Jokowi.

DOK. SEKRETARIAT PRESIDEN
Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo (kiri) tampak berfoto bersama dengan CEO Dorna Carmelo Ezpeleta, CSO Dorna Carlos Ezpeleta, dan Marc Marquez.

Kedatangan Marc Marquez menjadi pusat perhatian beberapa staf di Istana Merdeka.

Marc Marquez diajak foto bersama dengan beberapa staff, bahkan Ketua MPR sekaligus Ikatan Motor Indonesia, Bambang Soesatyo, tak mau ketinggalan.

Setelah semua pembalap berfoto bersama dengan Jokowi. Kegiatan dilanjutkan dengan menuju beranda Istana Merdeka.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu tampak memamerkan salah satu motor antiknya yang yang berwarna hijau.

DOK. SEKRETARIAT PRESIDEN
Momen ketika Presiden Joko Widodo memamerkan tunggangan Kawasaki W175 yang bisa ditungganginya mengelilingi Indonesia. Tampak para pembalap MotoGP melihat dengan antusias motor tersebut.

Sayangnya Jokowi tidak jadi mengikuti iring-iringan dengan para pembalap MotoGP di jalanan Jakarta.

Sebagai gantinya, Jokowi secara simbolis membuka parade dengan mengibarkan bendera.